produk susu tanos clean eating challenge day 6
Tanos Challenge

Hari Tanpa Dairy Product, Tanos Clean Eating Challenge Day 6

Hindari Dairy Food Tanos Clean Eating Challenge Day 6

Dairy Product adalah produk yang mengandung susu yang diproduksi oleh mamalia, seperti sapi, kambing, unta dan manusia.

Tipe dari dairy product ini pun banyak dari mulai susu fermentasi, keju, krim, yoghurt sampai dengan es krim. 

Adakah yang kalian suka dan tidak bisa sehari pun tidak mengkonsumsinya?

Saya menyukai hampir semua produk susu, terutama susu sapi cair. Saya menyukai dari mulai susu bayi sampai dengan UHT. Walau biasanya setelah saya meminum susu UHT, akan mengalami pusing dan sulit fokus.  

Namun ketika saya mulai menginjak usia awal 30, saya mengalami hal yang saya pikir bukan produk susu penyebabnya.

Saya mulai sering sakit perut dan ternyata saya mengalami lactosa intolerance atau intoleransi terhadap kandungan laktosa. Ini memang sering terjadi di negara Asia terutama Asia Tenggara.

Sebuah penelitian menemukan bahwa ini ada hubungannya dengan  faktor genetik. Orang Eropa contohnya, nenek moyang mereka rutin mengkonsumsi dairy product sehingga mereka mewariskan mutasi genetik yang mempertahankan laktosa hingga dewasa. Keadaan ini berbeda 180 derajat dengan nenek moyang di negara Asia. 

Oleh karena itu, saya mengkonsumsi tablet laktosa sebelum mengkonsumsi dairy product, atau memilih dengan label free lactose atau mengkonsumsi susu dari produk soya, oat atau almond.

Di dalam Tanos Clean Eating Challenge (TCEC) di bulan Januari ini, kami pun menyisipkan salah satu tantangan untuk puasa dari dairy product.

Cerita TANOS

Tanos singkatan dari TAntangan NaON Sih adalah program kolaborasi saya dengan kak Eka ‘artjoka yang diadakan berkala setiap bulannya. “Naon” diambil dari bahasa Sunda, yang artinya “apa”. Tanos diadakan di minggu kedua setiap bulannya dengan durasi selama 7 hari.

 

Tujuannya adalah challenge diri sendiri untuk melakukan good habit yang berhubungan dengan self-love. Harapan dari tanos sendiri adalah good habit ini tetap continue dilakukan walau program Tanos periode itu telah berakhir.

 

Selain program tantangan 7 hari, kami juga punya program sebelumnya yang sudah berjalan yaitu 

– Tanos Gratitude Journal Challenge (TGJC)

– Tanos Walking Challenge (TWC)

– Tanos Drink Water Challenge

– Tanos Reading Challenge (TRC), dan 

– Tanos Photo Challenge (TPC)

 

Peserta Tanos challenge ini datang dari kalangan blogger dan non blogger. Selain tantangan 7 hari, pendaftaran dibuka setiap saat.

 

Buat kalian yang ingin berpartisipasi, hayu kita ramaikan dan bentuk kebiasaan sehat yang baru. Caranya mudah, bisa follow IG @tanos.challenge agar tidak ketinggalan update challenge bulanan. 

 

Siapa tahu ada challenge yang kalian tertarik untuk ikut atau mau ikut program yang sedang berjalan. Yuk Mari Ramaikan!

Tanos Clean Eating Challenge Flyer

Tanos Clean Eating Challenge (TCEC)

Tanos Photo Challenge berlangsung dari tanggal 11 sampai dengan 17 Januari 2021. Jumlah Pejuang Tanos yang ikutan sebanyak 14 orang termasuk saya dan Kak Eka ‘artjoka’.

 

Pejuang Tanos Clean Eating Challenge

Open participant sudah kami buka dari tanggal 28 Desember sampai dengan 3 Januari 2021. Tanos challenge yang seharusnya diadakan di minggu kedua, kali ini diadakan di minggu ketiga. Minggu kedua kali ini diberikan agar para Pejuang Tanos mempersiapkan menu, serta informasi terkait clean eating yang cocok dengan menu keluarga mereka.

Di dalam tantangan ini, kami memberikan tantangan yang berbeda setiap harinya. Tantangan di hari itu akan berlanjut ke tantangan di hari berikutnya.

Kami berdua sepakat untuk memilih  “Tidak mengkonsumsi dairy product” di hari kelima tantangan.

Anjuran TCEC Day 6
Tanos clean eating challenge informasi

Kisah saya di TCEC Day 6

produk susu tanos clean eating challenge day 6
snack sehat tanos clean eating challenge day 5

Saya menjalankan Interval Fasting hari ini sampai dengan sekitar pukul 15:00.  Menu clean eating saya hari ini adalah,

 

Buka puasa, Pukul 15:00:

2 buah jeruk clementine

 

Lunch, Pukul 16:00

Nasi putih (bulir panjang)

Kacang merah dan daging sapi teriyaki. (Resep di bawah)

 

Dinner, Pukul 19:00:

Nasi putih (bulir panjang)

Kacang merah dan daging sapi teriyaki.

 

Minuman

Hari ini masih cukup berat karena sudah empat hari saya tidak bisa mengkonsumsi kopi juga susu seperti biasanya. Sebagai gantinya, saya minum 1,5 liter air putih.  

 

Resep Kacang Merah dan Daging Sapi Teriyaki

 

Bahan

150 mg Kacang merah. Jika mempergunakan yang kalengan, tiriskan dan bilas dulu dengan air kran.

500 mg daging sapi dipotong kotak kecil.

1 sdm minyak.

air secukupnya.

 

Bumbu Marinasi

1 sdm minyak wijen

1 sdm saus teriyaki

jahe parut

 

Cara membuat 

1. Daging sapi yang sudah dipotong kotak campurkan dengan bumbu marinasi. Diamkan minimal selama 1 jam di suhu ruangan atau di dalam kulkas.

2. Tuangkan 1 sdm minyak lalu masukan daging. Saya menggunakan slow cooker dan memasak sekitar 2 jam an untuk tekstur daging yang lembut dengan suhu medium dan air secukupnya.

3. Jika menggoreng dengan teflon, tuangkan 1 sdm minyak dan air secukupnya serta daging yang sudah dimarinasi.

4. Setelah daging empuk, masukan kacang merah yang sudah empuk dan paprika. 

5. Aduk sampai merata.

6. Sajikan

 

 

 

Rekap TCEC 16.01.21
Hindari Dairy Product

Dari 14 orang yang mendaftar, 8(+1) orang memposting menu mereka hari itu. 

 

Saya rekap list di bawah ini yang merupakan menu clean eating tanpa dairy product, yang bisa kalian tiru.

 

Menu Clean Eating, 16.01.21

Inilah kumpulan menu sehat Pejuang Tanos 

 

Sarapan:

Jus seledri – Kak Vivi (Resep di bawah)

Green smoothie (kangkung, sawi, timun dan apel) dan teh daun mint – Kak Lilik

Pisang dengan taburan chia seed  – Kak Novya.

Nasi merah putih, tongseng jamur dan tahu goreng (digoreng dengan 1 sdm minyak kelapa) – Kak Ghina

Bubur ayam – Kak Ayu

Kurma dan air putih hangat – Kak April

 

 

Lunch:

 

Nasi goreng sayur, telur ceplok dan ayam sambal matah- Kak Vivi (Resep di bawah).

Nasi putih, sup jamur dan ikan kukus plus wedang (rebusan sencang dan kayu manis) – Kak Lilik.

Nasi merah, cah pak coy dan pepes ayam – Kak Novya

Nasi putih dan ayam teriyaki – Kak Ayu.

Corn rice, suwir ikan tongkol, tahu bumbu kuning dan sayur labu air – Kak April (Resep di bawah).

Nasi putih (bulir panjang), kacang merah daging sapi teriyaki – Renov

 

 

Dinner:

Pangsit kuah – Kak Lilik.

Nasi tim ayam jamur dan jeruk peras hangat – Kak Ayu.

Nasi putih, cah pak coy dan pepes ayam – Kak Novya

Nasi merah putih, kukus tahu ikan kemangi, tumis buncis wortel dengan 1 sdm minyak kelapa – Kak Ghina (Resep di bawah).

Corn rice, suwir ikan tongkol, tahu bumbu kuning dan sayur labu air – Kak April (Resep di bawah). 

Nasi putih (bulir panjang), kacang merah daging sapi teriyaki – Renov.

 

Snack Sehat

Jeruk Medan – Kak Lilik.

Roti secuil, pepaya, 2 pisang – Kak Ghina.

2 jeruk clementine – Renov.

Resep Jus Seledri ala Kak Vivi

 

Bahan

Seledri⁣

Wortel⁣

Mentimun⁣

Jahe⁣

Lemon⁣

Air secukupnya 

 

Cara membuat 

1. Masukan bahan seledri, wortel, mentimun dan jahe ke dalam juicer.

2. Tuangkan ke dalam gelas dan beri perasan lemon.

3. Bisa juga ditambah madu, jika mau.

4. Sajikan.⁣

 

 

 

Resep Nasi Goreng Sayur ala Kak Vivi

 

Bahan

Nasi⁣

Wortel potong kecil⁣

Edamame⁣

Kol⁣

Pokcoy⁣

Bawang merah (iris)⁣

Bawang putih (iris)⁣

Rawit (iris)⁣

Seledri ( iris)⁣

1 sdm minyak samin⁣

Saos tiram⁣

Garam⁣

Merica⁣

 

 

Cara memasak

1. Siapkan wajan lalu masukkan minyak samin. ⁣

2. Masukkan bawang merah, dan bawang putih hingga harum. Lalu masukkan daun bawang dan wortel lalu aduk..⁣

3. Selanjutnya masukkan kol, pokcoy, saos tiram, garam dan merica.⁣

4. Masukkan nasi, lalu aduk.⁣

5. Terakhir masukkan seledri⁣

6. Dan nasi goreng pun siap dinikmati.. Beri tambahan telor ceplok dan ayam sambal matah.⁣

 

Resep ayam sambal matah ada di SINI.

 

 

Resep Kukus Tahu Ikan Kemangi ala Kak Ghina

 

Bahan

2 buah tahu

2 ikan

1/2 tomat

10 tangkai kemangi

 

 

Bumbu halus

1 siung bawang merah

5 cabai merah

Garam secuil

 

Cara membuat 

1. Pisahkan ikan dari tulangnya. 

2. Hancurkan tahu dan ikan. Aduk sampai merata.

3. Masukan bumbu halus, dan daun kemangi. Aduk.

4. Taruh di tempat kukusan atau bisa juga di dalam rice cooker.

 

 

 

Resep Suwir Ikan Tongkol Ala Kak April

 

Bahan

Ikan tongkol (goreng dengan 1sdm minyak dan suwir)

 

 

Bumbu halus

bawang merah

bawang putih

Cabai rawit

Garam, gula dan penyedap rasa sedikit,

Tomat

1 sdm minyak

Air secukupnya

 

 

Cara membuat 

1. Haluskan bumbu.

2. Tuangkan 1 sdm minyak ke atas wajan dan masukan bumbu halus. Masak hingga wangi.

3. Masukan ikan tongkol dan campurkan dengan bumbu halus.

4. Angkat dan sajikan.

 

 

 

Winner of the Day

Hari ini saya dan Kak Eka ‘artjoka’ memutuskan bahwa pemenang jatuh kepada Kak Ghina  .

Congratsss Kak Ghina  . Semoga semakin semangat di hari berikutnya.

Kesimpulan

Apakah kalian pernah mencoba clean eating challenge kah? Apakah kalian tipe penyuka dairy product?

Lalu bagaimana ya dengan tantangan besok? 

Penasaran, simak terus ceritanya ya … 🙂 atau pantengin IG tanos.challenge.

 

Stay safe … xoxo

 

Baca juga: Hindari Makanan Cepat Saji, TCEC Day 5

Referensi

5 Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *