self-care
Jurnal

Hari yang Sempurna, Self Discovery Day 6

Hari yang Sempurna #SelfDiscovery #Day6 – Pertanyaan self discovery journal hari ini mirip dengan pertanyaan yang suka saya ajukan kalau sedang menginterview kandidat. 

 

Saya kasih bocoran ya, kalau di dalam job interview, pertanyaan ini sama kaya pertanyaan apa yang kamu lihat 5 tahun kedepan. Hanya cakupannya lebih kecil, atau micro goal.

hari yang sempurna

Hari yang Sempurna

Jadi bagaimana hari yang saya menurut saya sempurna?

 

Saya punya dua versi hari yang sempurna.

 

Versi pertama, adalah yang biasa terjadi di hari Senin – Sabtu, atau hari produktif yang sempurna.

 

Versi kedua, adalah khusus hari Minggu, hari leyeh-leyeh yang sempurna.

 

Hari produktif yang sempurna.

 

Gambaran hari produktif yang sempurna saya sederhana aja. Hari dimana ada keseimbangan antara,

  • kebutuhan akhirat dengan duniawi

  • mengerjakan pekerjaan rumah dengan pekerjaan kantor,

  • bisa bangun pagi walau tidur larut malam

  • kegiatan di dalam rumah dengan berjalan-jalan di luar rumah.

  • waktu buat keluarga dengan me time.

 

Sementara hari leyeh-leyeh yang sempurna adalah hari dimana bisa sarapan bareng suami tercinta, meditasi di kebun (kecuali kalau lagi dingin cuacanya), menyalurkan bakat saya yaitu mager seharian di tempat tidur dan nonton, atau main game, atau baca buku.

 

Nah itu hari yang sempurna buat saya.

Gimana dengan kalian?

Stay safe … xoxo

 

Baca juga, Waktu yang Tak Pernah Cukup, self discovery journal hari ke-5

Baca juga, Menggapai Mimpi, self discovery journal hari ke-7.

2 Comments

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *